Pantai Berpasir Putih dengan Air Jernih, Tempat Wisata Favorit di Kampung Halaman

Blog Challenge

comment No Comments

By Ibu Gendis Ayu

Tahun ini mudik kemana?

Gendisayu.com | Ramadan Blog Challenge – Kalau ditanya tentang “mudik” lebaran, aku dan suami pasti akan sepakat “di Banjarmasin saja”. Orangtua suamiku tinggal di Banjarmasin, sedangkan orangtuku tinggal di kota sebelah yang tak begitu jauh dari rumah kami. Jadi untuk urusan “mudik”, tak ada hal yang spesial.

Berbeda cerita kalau “mudik” nya ke kampung halamanku, tempat aku dibesarkan. Tulungagung. Kota yang selalu aku rindukan dengan wisata pantainya yang menjadi tempat wisata favori di kampung halaman.

Tulungagung, Kota Marmer Tempat Aku Menyimpan Rindu

Jika berbicara tentang kampung halamanku ini, ada rindu yang teramat dalam yang selalu aku pendam. Bukan karena aku tak bisa mudik ke kota ini. Tapi orang yang aku rindukan sudah tak bisa aku peluk lagi.

Hingga saat ini, aku masih menyimpan kekecewaan atas diriku. Kecewa karena datang terlambat, kecewa karena belum cukup mencurahkan sayangku ke beliau. Pada ibu pengganti yang mengasihiku seumur hidupnya. Seorang ibu pengganti yang tak pernah lelah mendoakanku. Nenekku.

Sayangi dan berbaktilah selagi ibumu masih ada

Ketika pulang dari kota ini pun, aku selalu merasakan “beratnya” perpisahan. Karena mata nanar kakekku selalu terlihat teduh dan kuat setiap kali aku melambaikan tangan.

Semoga tahun depan aku dan keluarga kecilku bisa mudik ke Tulungagung.

Tempat Wisata Favorit di Kampung Halaman

Ngomongin mudik ke kampung halaman, rasanya tak lengkap jika tidak menceritakan tempat wisata favorit di kampung halaman. Aku sendiri, juga punya tempat wisata favorit di sini.

Pantai berpasir putih dengan air yang jernih

Tidak spesifik memang lokasinya. Tapi bukan tanpa alasan. Banjarmasin yang terletak di jantung Provinsi Kalimantan Selatan tidak mempunyai pantai. Jika ingin ke pantai, yang terdekat ada di Kecamatan Pelaihari. Sayangnya pantai di sini kurang elok, karena airnya yang berwana coklat.

Tulungagung, dikenal dengan pantai selatannya yang indah. Bahkan cerita legenda tentang Nyi Roro Kidul hidup subur di kota ini. Di Tulungagung ada banyak pilihan pantai dengan pasir putih dan air yang jernih. Seperti beberapa pantai berikut ini:

  • Pantai Popoh: Pantai Popoh terkenal dengan batu karang besarnya yang menjulang tinggi di tengah laut. Kalian dapat memanjat batu karang ini untuk menikmati pemandangan laut yang indah. Selain itu, kita juga dapat berenang, bermain air, atau memancing di pantai ini.
  • Pantai Gemah: Pantai ini terkenal dengan pasir putihnya yang halus dan air lautnya yang jernih. Di sini, kita dapat berenang, bermain air, berjemur, atau mencoba berbagai wahana air.
  • Pantai Sanggar: Pantai Sanggar terkenal dengan ombaknya yang besar dan cocok untuk berselancar. Di sini, kita juga dapat melihat gua karang yang indah dan air terjun kecil.
  • Pantai Coro: Pantai Coro terkenal dengan pasir putihnya yang halus dan air lautnya yang jernih. Di sini, kita dapat berenang, bermain air, berjemur, atau mencoba berbagai wahana air.

    Pantai coro tulungagung
    Sumber : https://eviwisata.com/pantai-coro/
  • Pantai Ngalur: Pantai Ngalur terkenal dengan tebingnya yang tinggi dan pemandangan laut yang indah. Di sini, kita dapat berfoto-foto, berkemah, atau memancing
  • Pantai Sidem: Pantai Sidem terkenal dengan pasir putihnya yang halus dan air lautnya yang jernih. Di sini, Anda dapat berenang, bermain air, berjemur, atau mencoba berbagai wahana air.
  • Pantai Watu Lumbung: Pantai Watu Lumbung terkenal dengan batu karang besarnya yang menjulang tinggi di tengah laut. Anda dapat memanjat batu karang ini untuk menikmati pemandangan laut yang indah. Selain itu, Anda juga dapat berenang, bermain air, atau memancing di pantai ini.
  • Pantai Sine: Pantai Sine terkenal dengan pasirnya yang berwarna hitam dan air lautnya yang jernih. Di sini, Anda dapat berenang, bermain air, berjemur, atau mencoba berbagai wahana air.

Leave a comment